Wishnu Daru Fajar Didapuk Menjadi Kepala Divisi Imigrasi NTB

Wishnu Daru Fajar Didapuk Menjadi Kepala Divisi Imigrasi NTB

Kadiv Imigrasi Kemenkumham Kanwil NTB, Wishnu Fajar Daru. (Foto/ist)
Kadiv Imigrasi Kemenkumham Kanwil NTB, Wishnu Fajar Daru saat memberi sambutan. (Foto/ist)

Mataram – Halobima. Divisi Imigrasi Kanwil Kemenkumham NTB kembali melakukan regenerasi kepemimpinan.

Kepala Divisi Keimigrasian Yan Welly Wiguna digantikan oleh Wishnu Daru Fajar pada Selasa (10/10).

Pergantian itu ditandai dengan dilaksanakannya kegiatan lepas sambut pimpinan tinggi di lingkup Divisi Imigrasi Kemenkumham Kanwil NTB.

Kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Upacara Kanwil Kemenkumham NTB tersebut dihadiri oleh seluruh Kepala Divisi, Pejabat Struktural dan seluruh pegawai di lingkungan Kanwil Kemenkumham NTB serta dihadiri juga oleh Ka-UPT Imigrasi dan Pemasyarakatan beserta jajaran.

Wishnu menyampaikan rasa bangga dan haru menjabat sebagai Kepala Divisi Keimigrasian di Kanwil Kemenkumham NTB.

Usai kegiatan, Kepala Imigrasi Bima, M. Usman, yang turut menyaksikan pisah sambut itu, melalui media Halo Bima menyampaikan harapan besar untuk kemajuan Kanwil NTB terhadap proses regenerasi ini.

“Selaku Kepala Imigrasi Bima saya ucapkan selamat kepada Bapak Wishnu Fajar yang hari ini mengemban tugas baru. Kami berharap regenerasi ini dapat memajukan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM NTB. Imigrasi Bima selalu sigap melaksanakan arahan, ” ujar M. Usman.

 

Kepala Imigrasi Bima M. Usman. (HALOBIMA/Deddy Kurniawan)
Kepala Imigrasi Bima M. Usman. (HALOBIMA/Deddy Kurniawan)

Lebih lanjut, M. Usman menyampaikan bahwa selama ini Kanwil Kemenkumham NTB sudah memberikan perhatian yang luar  biasa untuk jajaran ke bawah.

“Kantor Imgrasi Bima sangat diperhatikan oleh Kanwil NTB, khususnya Divisi Keimigrasian. Dengan hadirnya Pak Wishnu kami yakin akan lebih baik lagi, ” pungkas Usman.

Menyambut regenerasi ini, Imigrasi Bima akan lebih memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

 

Bagikan:
Baca Juga :  Izin Tinggal Peralihan Jembatani Proses Transisi Izin Tinggal WNA di RI

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *