Syamsurih didapuk Menjadi Ketua DPRD Kota Bima

Wakil Ketua DPRD Kota Bima, Syamsurih. Foto : Ist

Kota Bima, Halo Bima – Setelah melalui proses panjang dan seleksi yang ketat, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) akhirnya menetapkan Syamsurih sebagai Ketua DPRD Kota Bima untuk periode lima tahun ke depan.

Penetapan Syamsurih sebagai Ketua DPRD Kota Bima dilakukan setelah PAN, sebagai partai pemenang Pemilu 2024, mengajukan dua nama kandidat untuk dipilih. Nama-nama yang diajukan adalah Syamsurih dan Yogi Prima Ramadan.

Baca : Hasil Hitung Cepat, PAN Keluar sebagai Partai Pemenang di Kota Bima

Syamsurih, saat dihubungi media ini mengatakan, pemilihannya sebagai Ketua DPRD Kota Bima dilakukan setelah melalui proses fit and proper test yang ketat.

“Proses ini melibatkan lembaga gabungan dari kalangan akademisi serta tim internal DPP PAN. Dari sekitar 600 soal yang diberikan dalam tes tersebut dan saya terpilih untuk menjadi Ketua DPRD Kota Bima,” katanya, Selasa 27 Agustus 2024.

Setelah ditetapkan menjadi Ketua DPRD Kota Bima, dirinya pun siap melaksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya, termasuk menjalankan amanat partai untuk memenangkan pasangan Man-Feri dalam Pilkada Kota Bima mendatang.

“Sebagai kader partai yang saat, saya menegaskan untuk memenangkan Man-Feri pada Pilkada 2024,” tegasnya.

Ia juga mengimbau seluruh kader PAN untuk bersatu dan bekerja keras dalam memenangkan pasangan Man-Feri, sesuai dengan instruksi partai.

“Kerja – kerja politik kita dalam waktu dekat itu bagaimana mengantarkan Man-Feri menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima Tahun 2024 – 2029,” tambahnya.

Bagikan:
Baca Juga :  Dugaan Honorer Berpolitik Praktis, Dewan Minta BKPSDM Tindak Tegas

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *