Kota Bima. Baru sepekan dilantik, PJ Walikota Bima didemo Mahasiswa. Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) melakukan aksi demonstrasi di depan kantor Walikota Bima. Senin 02 Oktober 2023.
Masa menuntut Pemerintah Kota Bima untuk menyelesaikan beberapa persoalan diantaranya krisi air bersih hingga persoalan tambang yang tidak memiliki ijin tumbuh subur di Kota Bima.
Ada enam poin yang menjadi tuntutan demonstran, yaitu :
- Mendesak PJ Walikota Bima agar berkoordinasi dengan Menteri Perdagangan RI untuk menurunkan harga beras
- Mendesak PJ Walikota Bima agar segera berkoordinasi dengan PJ Gubernur NTB untuk mengevaluasi kinerja KPH Maria Donggomasa
- Mendesak PJ Walikota Bima agar mengatasi krisis air
- Mendesak PJ Walikota Bima agar mengevaluasi anggaran pendidikan 20%
- Mendesak PJ Walikota Bima agar menghentikan aktifitaa tambang dalam hal ini Galian C yang tidak memiliki ijin operasi
- Meminta PJ Walikota Bima untuk mengevaluasi secara menyeluruh tata kelola SDM
Aksi demonstrasi yang semula berjalan damai berakhir dengan ricuh. Masa aksi memaksa masuk ke ruang Walikota Bima untuk bertemu dengan PJ. Beruntung kericuhan tidak berlangsung lama.
Diketahui saat aksi berlangsung, PJ Walikota Bima Mohammad Rum sedang berada di luar daerah.agil
Sepekan menjabat, PJ Walikota Bima Mohammad Rum didemo HMI