Bupati Bima Pimpin Apel Pencarian Korban Hilang Akibat Banjir Wera

Kabupaten Bima, Halo Bima — Bupati Bima Hj Indah Dhamayanti Putri, SE.M.IP Selasa (4/2)   memimpin Apel Kesiapan Personil pencarian korban di lokasi rumah warga yang hanyut desa Nangawera.

Sebanyak 200 Personil Gabungan yang merupakan TNI, Polri, Basarnas,  Tagana Kabupaten Bima, Tagana Dinsos Kota Bima mengikuti apel pencarian tersebut.
“Dari tujuh korban hanyut, baru 2 orang yang sudah ditemukan dan Inshallah pencarian akan terus dilakukan untuk menemukan 5 orang korban.

Peralatan pencarian dan alat berat untuk perbaikan infrastruktur jalan yang rusak sudah dikoordinasikan dengan instansi terkait

“Penanganan bencana masih diprioritaskan pada pencarian korban yang masih belum ditemukan dan seluruh masyarakat yang tidak terdampak diminta memberikan dukungan moril dan material kepada korban”. Harap Bupati yang didampingi Kalak BPBD Drs. Isyrah, Kadis PUPR Camat Wera dan para Kabid  BPBD dan Dinsos.

Disamping pada saat yang sama, alat berat  akan melakukan perbaikan akses jalan yang terhubung ke lokasi bencana dengan mengerahkan  personil gabungan.

Setelah perbaikan kerusakan infrastruktur jalan,  maka berbagai bantuan dan dukungan masyarakat akan lebih cepat dan mudah”. Terang Bupati dihadapan peserta apel.

Dengan melihat potensi banjir yang masih akan terus terjadi  diminta kepada para tim agar tetap siaga di Posko untuk mengantisipasi terjadinya bencana susulan.

Dihadapan peserta apel dan masyarakat,  Bupati mengingatkan pentingnya persatuan dan kesatuan dalam menghadapi bencana. Pada intinya kita semua hadir sebagai relawan untuk menunjukkan rasa kemanusiaan dan empati atas musibah yang dihadapi tanpa harus saling menyalahkan “.

Menutup arahannya, Bupati Bima menyampaikan terima kasih atas dukungan penuh pemerintah Desa, pemerintah Kecamatan,  dibantu oleh Koramil, Polsek, Tagana Kota Bima dan seluruh jajaran masyarakat.

Baca Juga :  Keluarga Korban Pembunuhan Di Paruga Harapkan Keadilan

“Mari manfaatkan waktu yang ada sebelum hujan turun untuk lebih fokus melakukan penyisiran aliran sungai untuk menemukan korban semoga upaya bisa memberikan hasil”. Tutupnya.

Bagikan:

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *