Bupati dan Wakil Bupati Bima Hadiri Upacara HUT Kota Bima ke-23

Halo Bima — Bupati Bima Ady Mahyudi bersama Wakil Bupati Bima dr. Irfan Jubaidy menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Bima ke-23 yang digelar pada Kamis, 10 April 2025, di Halaman Kantor Wali Kota Bima. Wali Kota Bima, H A Rahman H Abidin,  bertindak sebagai inspektur upacara.

Baca Juga :  Upacara HUT ke-23 Kota Bima: Wali Kota Sampaikan Isu Krusial dan Harapan ke Depan

“Selamat Hari Jadi Kota Bima yang ke-23. Semoga semakin maju, bermartabat, dan menjadi kota yang penuh keberkahan,” ungkap Bupati Ady Mahyudi di sela-sela kegiatan.

Pria yang akrab disapa Aba Ady ini juga menekankan pentingnya kehadiran dalam acara HUT Kota Bima sebagai bentuk sinergi dan kekompakan antara Pemerintah Kabupaten dan Pemerintah Kota Bima. Hal ini, menurutnya, penting untuk memperkuat silaturahmi serta membangun daerah secara bersama-sama.

Baca Juga :  Bupati dan Wabup Bima Sidak Pasar Tente, Respon Keluhan Pedagang Soal Sampah dan Lapak

Dalam amanatnya, Wali Kota Bima H A Rahman H Abidin, mengangkat tema “Kota Bima yang Maju, Bermartabat dan Berkelanjutan” sebagai harapan dan langkah awal memperkuat kolaborasi untuk mewujudkan kota yang lebih bersih, sehat, layak huni, dan membanggakan.

“Apabila seluruh elemen masyarakat ikut bergerak, tidak ada yang tidak mungkin. Mari kita rawat Kota Bima bersama-sama. Jadikan peringatan HUT ke-23 ini sebagai titik perubahan, dengan semangat gotong royong dan komitmen bersama,” tegas Wali Kota yang akrab disapa Aji Man.

Sebelumnya, bersama Wakil Wali Kota Bima Feri Sofyan,  Wakil Gubernur NTB Indah Dhamayanti Putri, Bupati dan Wakil Bupati Bima, serta unsur Forkopimda Kabupaten/Kota lainnya, telah dicanangkan program “Kota Bima BISA” yang merupakan akronim dari Bersih, Indah, Sehat, Asri.

Baca Juga :  Wali Kota Luncurkan Gerakan “Kota Bima BISA” di HUT ke-23, Dorong Budaya Hidup Bersih dan Sehat
Bagikan:
Scroll to Top